Kamus Kemtuik

12-03 103 small.jpg

Pujian dan syukur kepada Yang Maha Besar, Pencipta segala bahasa! Di dalamnya juga bahasa Kemtuik. Inilah kekayaan, warisan dan potensi yang diturunkan kepada generesi / anak-cucu.

 

“Kamus Kemtuik” di dalam 3 bahasa, Kemtuik-Indonesia- Inggris, adalah kebutuhan strategis bagi penutur bahasa Kemtuik, yang sedang belajar bahasa Indonesia ataupun bahasa Ingris. Karena ini adalah alat Bantu yang tepat, apalagi untuk orang Kemtuik yang lama hidup di perantauan. Juga dengan menerbitkan Kamus ini, maka indeks buku di perpustakaan kita, local, daerah, nasional dan internasional khususnya Kamus akan diperkaya dengan bertambahnya Kamus Kemtuik.

 

Maka, atas nama Yayasan Kerjasama Pelayanan Melalui Bahasa Ibu (PELIBU), kami mengucapkan banyak terimakasih kepada tim Penyusun yang sudah mengumpulkan data-data Kamus Kemtuik sejak tahun 1975-2008, oleh bapak Jaap van der Wilden, ibu Jelly van der Wilden, sdr.Michael Werner, ibu Margaret Hartzler, saudari Ortenci Yaboisembut, bapak Johan Yekuisamon, bapak Jacob Bemey, saudari Yuliana Marasian, juga pembantu-pembantu lainnya.

 

Tak lupa juga kami menyampaikan terima kasih kepada Uncen-SIL/SIL Internasional yang telah berulang kali mendorong kami melalui pelatihan dan lokakarya penyusunan kamus, Khususnya bapak Dr. René van den Berg, sebagai penasehat dan pengarah menyusun Kamus Kemtuik, lebih khusus untuk bapak Racfri Kirihio yang telah menyusun rapih dan memperjuangkan proses pencetakannya yang akhirnya bisa didanai oleh Pemerintah.

 

Atas semuanya itu, Yayasan Kerjasama Pelayanan Melalui bahasa Ibu (Pelibu) dengan penuh hormat meyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah, Kabupaten Jayapura, Habel Melkias Suwae, S.Sos, MM dan Wakil Bupati Zadrak Wamebu, SH, MM. (2007-2012) Dan menyampaikan Salam dan hormat serta terimakasih kepada Bupati terpilih Kabupaten Jayapura. Lebih spesial Pelibu meyampaikan ucapan terimakasih kepada Kepala Balitbangda Kabupaten Jayapura “ngayo” Alexander Leonard Griapon, untuk Kabid Litbang dem Otovianus Tabisu dan stafnya.

 

Juga terimakasih disampaikan untuk Kepala Percetakan yang dengan senang hati mencetak Kamus Kemtuik 3 bahasa ini, yaitu, Kemtuik-Indonesia-Ingris, Kemtuik- Indonesia dan Kemtuik-Inggris.

 

Akhirnya, mewakili 11.000 Penutur bahasa Kemtuik, yang berdialek; Kemtuik, Klisi, Mlap dan Moy, menyampaikan hormat dan terimakasih yang tak hentinya buat para Leluhur kita (Taiti suey! Mamui, Tato, Asi, Babu, Moy-Ay) yang telah menerima dan mewariskan bahasa itu turun-temurun.

 

Pesan untuk Generasi: “Peliharalah! Wariskanlah bahasa ibu dengan benar, tepat dan jelas untuk anak-cucumu, melalui penggunaan bahasa ibu/Kemtuik di rumah, di “Saliap”, di kegiatan sosial-budaya/adat dan “Sekolah Adat / Sekolah Peradaban”. Wali-wali!

 

Di dalam kasih dan anugerah Pencipta bahasa!

 

Yayasan Pelibu
Ketua Umum

 

Pdt. Jacob Bemey, B.Th,S.Si

Membagikan